Cakrawalanational.news-Manado, Kapal Motor (KM) Gregorius Barcelona V mengalami kebakaran hebat saat melintas diperairan sekitar Pulau Talise, Minahasa Utara, Sulawesi Utara (Sulut).
Pasalnya, Kapal yang diperkirakan membawa ratusan penumpang dari Kepulauan Talaud menuju Manado, tiba-tiba api muncul dari area belakang kapal sekitar pukul 12.00-13.30 Waktu Indonesia Tengah (WITA), Minggu 20 Juli 2025.
Akibatnya, memicu para penumpang kepanikan yang terlihat berhamburan melompat ke laut sambil menggunakan rompi pelampung untuk kemudian menyelamatkan diri dalam keadaan ketakutan.
Peristiwa terbakarnya KM Gregorius Barcelona V tersebut di unggah melalui akun facebook Abdul Rahman Agu kemudian menjadi viral diberbagai di beranda media sosial.
Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber menyebutkan bahwa, saat kejadian sekitar 280–284 orang berada di atas kapal. Dan jumlah penumpang yang berhasil diselamatkan oleh para nelayan setempat bersama Badan SAR Nasional (Basarnas), TNI AL, KSOP, SAR Manado, dan kapal dari Bakamla bergerak cepat menurunkan tim evakuasi dari Pulau Gangga II dan Likupang, berjumlah sekitar 294 orang.
Hingga kini, penyebab kebakaran belum dipastikan. Investigasi tengah dilakukan oleh tim gabungan antara Kementerian Perhubungan, KSOP Manado, TNI AL dan Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Utara (Sulut).
Kendati demikian, dugaan awal beredar bahwa percikan api dari bakar-bakar di dek belakang kapal menjadi pemicu utama namun belum ada hasil resmi penyelidikan.
(Tim/CNN)